Kembali BPBD Jeneponto Suplai Air Bersih di Wilayah Turatea, Kecamatan Tamalatea

GerbangtimurNews.Com-Jeneponto: Pihak BPBD Jeneponto kembali salurkan bantuan air bersih di Desa Turatea, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto, Minggu (8/9/24)

Sekretaris BPBD Kabupaten Jeneponto, Zulfikar menegaskan, bakal terus melayani warga yang terdampak kekeringan hingga situasi yang telah ditentukan.

“Distribusi air terus kami bantu sampai selesainya status daruratnya,” tegas Zulfikar

Salah satu warga Desa Turatea, mengucapkan terima kasih kepada pemerintah kabupaten jeneponto terkhusus pihak BPBD Jeneponto yang sudah membantu para warga yang terdampak kekeringan air bersih.

“Kami warga Desa Turatea, Kecamatan Tamalatea, mengucapkan Terima kasih kepada pemerintah kabupaten jeneponto dan BPBD Jeneponto sudah membawakan kami air bersih dan kami selaku warga sangat senang dan bangga bisa mendapatkan bantuan air bersih dari pemerintah.

Dinas Pertanian Kabupaten Jeneponto Distribusi Bantuan Pompanisasi Kepada Kelompok Tani

GerbangtimurNews.com-Jeneponto: Dinas pertanian Kabupaten Jeneponto mendistribusikan 828 unit bantuan pompa air kepada kelompok tani yang diperuntukkan perluasan Areal Tanam, Peningkatan IP serta penyelamatan tanaman padi yang kekeringan, Kamis 5/9/24.

Program pompanisasi ini mengandalkan air permukaan seperti sungai dan air tanah dangkal. Adapun komoditi prioritas pada program ini adalah komoditi padi akan tetapi tidak menutup kemungkinan digunakan untuk komoditi tanaman pangan lainnya

 

“Sekertaris Dinas pertanian Jeneponto Bambang Hariyanto Sp.MM, mengatakan bahwa ada 828 unit bantuan pompanisasi, Tujuan program ini adalah untuk menjaga stabilitas produksi padi di Kabupaten Jeneponto ”ujar Bambang Hariyanto Kamis, 5 September 2024.

Bantuan yang diterima tersebut sesuai dengan usulan yang disampaikan Dinas Pertanian Jeneponto kepada Kementerian Pertanian.

“Pompa-pompa ini disebar di sentra-sentra produksi padi yang memang membutuhkan bantuan pompanisasi. Untuk satu pompa berfungsi mengairi 6 sampai 10 hektar sawah, jadi pembagian pada kelompok tani menyesuaikan luasan lahan,”terang Bambang

Lebih lanjut dikatakan Bambang, dengan adanya bantuan pompa itu, dapat membantu mengatasi kesulitan yang dihadapi kelompok tani. Oleh karena itu dirinya berpesan kepada kelompok tani penerima, manfaatkan bantuan tersebut sebaik-baiknya.

“Harus saling berbagi untuk memanfaatkan bantuan. Misalkan dalam kelompok itu ada 10 sampai 15 orang harus dipakai bersama-sama secara bergantian,”jelas Bambang.

Dengan pompanisasi ini, sekalipun kondisi alam kurang mendukung atau irigasinya tidak berfungsi, maka petani tetap bisa menanam padi.

Lomba Gerak Jalan, Meriahkan Perayaan HUT RI ke 79

GTN I Jeneponto – Lomba Gerak Jalan yang di awali di lapangan sepak bola Kel Benteng Kec Bangkala Kab Jeneponto Sabtu 17 Agustus 2024 sore.

Kegiatan Lomba Gerak Jalan ini dilepas oleh Kasi pemerintah kecamatan Bangkala ( Katti ) peserta gerak jalan ini di ikuti 50 peserta yang terdiri dari Siswa Siswi dari SMP , SMA , SMK dan kader PKK serta organisasi lainnya.

Namun panas teriknya matahari di saat lomba , tapi tidak menyurutkan semangat para peserta untuk memberikan penampilan terbaik di depan para juri dan penonton yang hadir , berpakaian yang serba serbi dengan seragam , mereka tampil dengan gerak tegak sembari menyanyikan yel-yel andalannya.

Pantauan media gerbangtimur , kegiatan barisan peserta ini di jaga ketat keamanannya oleh beberapa personil anggota Kapolsek Bangkala , Hal ini di harapkan dapat memupuk semangat nasionalisme dan memperkuat rasa persatuan dalam bingkai negara kesatuan Republik Indonesia , ucap Solihin Spd SE Msi , di rumah kediamannya di sela – sela sedang sakit perut.

Ditambahkan bahwa kita berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa cinta terhadap tanah air dan semangat patriotisme , sehingga bisa merasa dan menjiwai , menghayati perjuangan para pahlawan kita untuk menghasilkan kemerdekaan, ucapnya.

Kami berharap kegiatan ini kedepannya untuk tetap menjaga kedisiplinan dan solidaritas bersama , dia juga mengucapkan terima kasih kepada para peserta gerak jalan yang telah ikut berpartisipasi memeriahkan kegiatan ini , sebagai bentuk tanggung jawab kita semua untuk mengisi kemerdekaan Republik Indonesia, ungkapnya.
Lp : Haji syekh Husain

Upacara Peringatan HUT ke 79 , Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024

GTN I Jeneponto – Dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan RI Ke 79, pemerintah kecamatan Bangkala menggelar upacara pengibaran bendera merah putih , bertempat di lapangan sepak bola di Kel Benteng Kec Bangkala Kab Jeneponto Sabtu 17 Agustus 2024 Siang.

Upacara di mulai pada pukul 09.33 wita dengan suasana khidmat dan penuh semangat , Yang bertindak sebagai inspektur upacara , Camat Bangkala , Muhammad Ali Majid, Komandan upacara anggota Koramil Bangkala ,Serma Baharuddin , Pembacaan teks proklamasi , anggota DPRD Jeneponto H , Zainuddin Bata , Pembacaan Doa , M , Sahir Rauf Dg Sibali dan pengibaran bendera merah putih siswa siswi SMA/ SMK Kec Bangkala.

Hadir dalam upacara pengibaran bendera merah putih HUT RI ke 79 , Kapolsek Bangkala , Kaharuddin SE , Koramil Bangkala , Kapten Cpl Sahabuddin , Korwil bidang pendidikan Bangkala , Solihin Spd SE Msi , Puskesmas Bangkala , para Lurah se Kec Bangkala , para Kades se Kec Bangkala , para guru SD SMP SMA SMK Kec Bangkala dan Organisasi kemasyarakatan se Kec Bangkala.

Usai kegiatan upacara pengibaran bendera merah putih , Istirahat sambil berpoto bersama sama Tripika Kec Bangkala , di sela sela keramaian beliau selaku camat Bangkala Muhammad Ali Majid menyampaikan , momen peringatan kemerdekaan sebagai refleksi bagi seluruh masyarakat untuk terus berkontribusi dalam membangun bangsa , Beliau juga memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh panitia pelaksana perayaan HUT RI ke 79 ini yang telah melaksanakan tugas masing masing dengan penuh tanggung jawab, tutupnya.
Lp : Haji syekh Husain

SMK Utama Al Jabal Nur Menanam Bibit Pohon Bersama Pak PJ. Gubernur Kaltim

GTN I Kaltim – PJ. Gubernur Kalimantan Timur, di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kalimantan Timur, kelompok tani dwi tunggal dan SMK Utama Al Jabal Nur Samboja menanam pohon di lahan kritis yang ada di Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur, menanam pohon adalah makhluk hidup sejuta manfaat.

Pohon memberi oksigen melalui metabolismenya dan mengeluarkannya melalui daun, memberikan bahan bangunan kayu dengan batangnya, memberikan makanan melalui buahnya, dan dapat mencegah banjir, mencegah longsor dengan akarnya.

Keberadaan pohon sangat berarti bagi kehidupan seluruh makhluk hidup di bumi, akan tetapi faktanya? masih banyak juga yang tidak menyadari kemanfaatan pohon. Banyak orang yang menebangi pohon di hutan secara beringas ataupun meratakannya dengan melakukan penambangan secara ilegal tetapi tidak menanamnya kembali.

Ibu Ida Prahastuty S.Sos M.Si selaku Ketua Yayasan SMK Utama Al Jabal Nur Samboja sekaligus merayakan dan memperingati Hari Ulang Tahun Indonesia yang ke 79 tahun Indonesia merdeka mengatakan sekali merdeka tetap merdeka. Mari kita bersatu harus membangun mental untuk mau memelihara dan menanam pohon menurutnya hal itu merupakan bagian dari Revolusi Mental.

“Marilah kita rubah mental kita yang suka menebang pohon, merusak hutan itu menjadi manusia yang suka menanam,” ujar Pak Prof. Dr. Drs Akmal Malik M.Si selaku PJ. Gubernur Kalimantan Timur saat melakukan penanaman bibit pohon di lahan kritis yang ada di Kelurahan Sei Seluang Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur, pada kamis 15/8/2024.

H. Hasanuddin MT, S.H selaku Kepala Sekolah mengatakan menanam pohon sama dengan menanam kebaikan di muka bumi. Menurutnya, pohon yang memproduksi oksigen akan bermanfaat bagi kehidupan bagi semua mahkluk hidup di bumi.

“Jadi kalau kita menanam pohon dan pohonnya memproduksi oksigen, yang lewat menghirup udara oksigen dari tanaman yang kita tanam itu amal jariyah, menghidupi jutaan orang.

Karenanya, menurut Pak Akmal Malik revolusi mental agar suka menanam pohon harus dilakukan demi kehidupan manusia lebih baik di masa kini dan masa depan.

“Melalui revolusi mental, mari kita ubah pola pikir kita yang selama ini tidak peduli dengan kesadaran menanam, menebang dan merusak habitat tanaman itu, kita rubah menjadi orang yang cinta menanam,” ujarnya.

Akmal Malik meminta kepada penanggung jawab SMK agar bisa mengadakan penanaman pohon di lahan-lahan kritis sebanyak 12 titik selain daripada kegiatan SMK Utama Al Jabal Nur Samboja,

“Apalagi di Kalimantan Timur banyak yang melakukan penebangan pohon yang seharusnya pohon untuk perlindungan abrasi yang sangat handal yaitu pohon ulin dan pohon kapur dan itu sudah dikenal masyarakat. Karena itu, saya mohon Kalimantan Timur ini bisa menjadi sentral pusat gerakan revolusi mental untuk suka menanam,” pungkasnya.

Aksi penanaman bibit pohon merupakan bentuk kepedulian SMK Utama Al Jabal Nur dan mendapatkan dukungan penuh dari Pj. Gubernur Provinsi Kalimantan Timur dalam pengurangan resiko bencana dan pengendalian perubahan iklim.

( Adil Syam )

GTN

Ketua MPR RI Bamsoet Terima Tanda Kehormatan Bintang Mahaputera Adipradana

GTN I JAKARTA – Ketua MPR RI ke-16 sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo memperoleh gelar tanda jasa dan tanda kehormatan Republik Indonesia jelang HUT Kemerdekaan RI ke-79 dari Presiden RI Joko Widodo. Bamsoet memperoleh Bintang Mahaputera Adipradana. Penghargaan Bintang Mahaputera Adipradana diberikan kepada Bamsoet sebagai wujud penghargaan negara terhadap jasa dan sumbangsih yang telah dilakukan selama menjadi Ketua MPR RI pada periode 2019-2024.

“Suatu kehormatan besar bagi saya mendapatkan penghargaan Bintang Mahaputera Adipradana. Penghargaan ini saya dedikasikan kepada segenap keluarga besar serta para pimpinan MPR yang telah berkerjasama selama lima tahun membantu saya memimpin MPR RI. Khususnya, dalam menjalankan wewenang dan tugas MPR RI sesuai dengan UUD NRI 1945 dan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” ujar Bamsoet usai menerima penghargaan Bintang Mahaputera Adipradana dari Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu (14/8/24).

Ketua DPR RI ke-20 dan Ketua Komisi III DPR RI ke-7 bidang Hukum, HAM & Keamanan ini menjelaskan, Bintang Adipradana termasuk Bintang Republik Indonesia dan Bintang Mahaputera bagi putra terbaik bangsa. Bintang Mahaputera Adipradana diberikan oleh presiden kepada seseorang yang dinilai mempunyai jasa yang besar terhadap bangsa dan negara Indonesia.

Sebelum mengemban amanah sebagai Ketua MPR RI periode 2019-2024, Bamsoet dipercaya sebagai Ketua DPR RI tahun 2018-2019 dan Ketua Komisi IIi DPR RI tahun 2016-2018. Bamsoet sendiri terpilih sebagai wakil rakyat dari Dapil VII Jawa Tengah, yaitu Kabupaten Purbalingga, Banjarnegara, dan Kebumen di tahun 2009.

“Pada tahun 2020 saya juga memperoleh tanda kehormatan Bintang Jasa Utama dari Presiden Jokowi. Penghargaan diberikan sebagai wujud penghargaan negara selama saya menjabat sebagai Ketua DPR pada sisa periode 2017-2019. Penganugerahan tersebut tertuang dalam Keppres RI Nomor 52/TK/Tahun 2020, tanggal 22 Juni 2020,” kata Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI (Ormas Pendiri Partai Golkar) dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, Presiden Jokowi pada tahun ini memberikan gelar tanda jasa dan tanda kehormatan Republik Indonesia kepada 64 orang. Para penerima anugerah itu berasal dari kalangan menteri, wakil menteri KIM, pejabat lembaga tinggi negara, pejabat pimpinan lembaga pemerintah dan non-kementerian, pejabat TNI dan Polri serta WNI dengan latar belakang profesi dan budayawan.

Dimana penerima Medali Kepeloporan sebanyak 1 orang, tanda kehormatan Bintang Republik Indonesia Utama sebanyak 2 orang, tanda kehormatan Bintang Mahaputera Adipradana 22 orang, tanda kehormatan Bintang Mahaputera utama 7 orang, tanda kehormatan Bintang Mahaputera Pratama 2 orang.

Tanda kehormatan Bintang Mahaputera Nararya 10 orang, Bintang Mahaputera 1 orang, tanda kehormatan Bintang Jasa Utama 11 orang, tanda kehormatan Bintang Jasa Pratama 6 orang, dan tanda kehormatan Bidang Budaya Parama Dharma sebanyak 2 orang.

“Lima pimpinan MPR juga mendapatkan gelar tanda jasa dan tanda kehormatan Republik Indonesia tahun ini. Diantaranya, penghargaan Bintang Mahaputera Nararya yang diterima Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah, Ahmad Muzani, Lestari Moerdijat dan Jazilul Fawaid. Selain itu, Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto mendapatkan penghargaan Bintang Jasa Utama,” ujar Bamsoet.

Sebelumnya Bamsoet juga menerima Penghargaan Dharma Pertahanan Utama dari Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, Brevet Baret Ungu Korps Marinir Warga Kehormatan TNI AL, Brevet Wing Penerbang Kelas 1 Pesawat Tempur Warga Kehormatan TNI-AU, serta Brevet Hiu Kencana Satuan Kapal Selam Warga Kehormatan TNI-AL, Brevet Warga Kehormatan Brimob Polri dan Brevet Warga Kehormatan Badan Intelejen Negara (BIN). (*)

Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kab. Takalar Tahun 2024

TAKALAR, GTN.COM — Pj Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad, M.Dev.,Plg, Hadir di peluncuran tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar Tahun 2024 di Lapangan H. Makkatang Dg Sibali Takalar 21 Juni 2024 (Malam)

Dalam sambutannya, Pj Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad menyampaikan harapannya agar pemilihan ini dapat berjalan dengan baik dan menghasilkan pemimpin yang mampu memajukan Takalar.

“Hari ini kita melaksanakan peluncuran tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati. Kami ingin memberikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada teman-teman dari KPU yang telah melaksanakan kegiatan ini. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mendapatkan pemimpin yang berkualitas, yang dapat melahirkan pemimpin-pemimpin daerah yang baik dan mampu memajukan Takalar. Saya meminta kepada bapak ibu sekalian, masyarakat, mari kita turut memastikan bahwa Pilkada ini tidak semata-mata dimaknai sebagai slogan, melainkan ikhtiar untuk menciptakan atmosfer yang kondusif selama pemilihan. Saya meminta untuk menjaga kedamaian selama Pilkada,” ujar Dr. Setiawan Aswad.

Di kesempatan yang sama, Ketua KPU Provinsi Sulawesi Selatan yang di wakili anggota Kordinator devisi perencanaan dan logistik Marzuki Kadir juga memberikan sambutan. Ia menegaskan kesiapan KPU dalam melaksanakan pemilihan serentak tahun 2024 dan keyakinannya akan partisipasi aktif masyarakat Takalar.

“Kehadiran saya di sini menunjukkan bahwa kami siap melaksanakan kegiatan pemilihan serentak tahun 2024. Saya yakin di Kabupaten Takalar, masyarakat sangat ingin berpartisipasi dalam mendapatkan pemimpin yang baik,” ujarnya.

Proses peluncuran tahapan pemilihan ini ditandai dengan pemukulan gendang, simbol dimulainya rangkaian kegiatan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar.

Dengan peluncuran tahapan ini, diharapkan seluruh elemen masyarakat dan penyelenggara pemilu dapat bersinergi untuk menciptakan pemilihan yang adil dan transparan. Masyarakat Takalar diimbau untuk berpartisipasi aktif dalam setiap tahapan pemilihan, memastikan proses berjalan dengan damai, dan menjaga kondusivitas daerah.

Hadir dalam acara ini Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Takalar, Forkompinda, Pimpinan OPD se Kab. Takalar, Ketua KPU Takalar, sekeretaris KPU dan Seluruh Anggota KPU Takalar, Ketua Bawaslu Kab. Takalar, serta Ketua PPK dan PPS sek Kab. Takalar. Kehadiran mereka menunjukkan komitmen bersama untuk mendukung suksesnya pelaksanaan Pilkada di Takalar.

Lp ; ADP

Pj Bupati Takalar Dukung Kemajuan PT BPR GMP Lakukan Penandatanganan Persetujuan Dan Pengakuan Laba Deviden 2023

TAKALAR, GTN.COM — Pemerintah Kabupaten Takalar sangat mengapresiasi terhadap pencapaian BPR GMP Galesong karena bisa menjadi referensi dari lembaga Bank Perekonomian Rakyat lainnya yang ada di Indonesia, ujar Pj. Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad .M.Dev,.Plg dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan PT. BPR Gerbang Masa Depan di Kec. Galesong, Jum’at 21 Juni 2024.

Dikatakan pula, kami mengucapkan terima kasih kepada pengurus dan pengelola BPR GMP yang selama ini sudah bekerja keras membuat PT. BPR tetap eksis. Kehadiran BPR dilingkungan strategis memberikan dampak yang signifikan banyak dirasakan masyarakat, mereka merasa terbantu dengan kredit permodalan yang ditawarkan.

“Ditengan tantangan yang dihadapi, saya optimis bisa dihadapi karena di BPR pelanggan utamanya adalah kebanyakan pelaku ekonomi UMKM dimasyarakat yang ketika mengalami goncangan ekonomi mereka punya daya tahan cukup tinggi. tantangan lainnya yaitu prodak layanan yang diberikan, jatuh bangunnya kita tergantung dari pilihan yang diberikan kepada costemer, skema kredit pembiayaan yang ditawarkan harus bervariasi pilihan pembiayaannya kepada warga” pungkasnya.

Ditambahkan pula, agar BPR tetap bertahan harus ditopang dengan SDM yang mampu memberikan pemikiran kreatif terhadap prodak layanan dan tata kelola. Digitalisasi layanan juga dibutuhkan agar mampu bersaing ditengah kemajuan teknologi.

“Lembaga BPR Gerbang Masa Depan diharapkan bisa berkontribusi terhadap pembangunan daerah, dan bisa memainkan peranannya dalam menggeliatkan perekonomian takalar khususnya daerah pesisir galesong raya” Tutup Dr. Setiawan.

Sementara itu, Komisaris Utama BPR Gerbang Masa Depan Galesong H. Khaedar, S. Sos,.M.Si menyampaikan bahwa dalam pengelolaan kami sudah menerapkan SOP perbankan, norma-norman perbankan yang berlaku umum. Bank kita juga sering dijadikan percontohan yang ditunjuk oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk wilayah sulawesi, papua dan maluku.

“Kalau kita lihat perkembangan untuk BPR, hampir tiap bulan ada yang ditutup, tidak mampu bersaing karena mereka mengalami kerugian. Alhamdulillah kami BPR galesong kami mampu bersaing dan tetap bertahan, walaupun kami pernah mengalami kerugian tetapi kami mampu bangkit kembali dan lebih baik”. Jelasnya.

Tahun 2023 kami mengalami beberapa kendala seperti permodalan yang mengakibatkan keuntungan mengalami sedikit penurunan karena dampak dari covid dan banyak pihak ketiga yang menarik modalnya. Semoga dengan permasalahan ini dapat disuport untuk kemajuan BPR ini, karena kami juga fokus kepada UMKM kecil yang membutuhkan modal dalam meningkatkan usahanya untuk meningkatkan kesejahtaraan keluarganya.

Diakhir kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan persetujuan dan pengakuan laba serta deviden PT. BPR Gerbang Masa Depan berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahun Buku 2023 oleh Pj. Bupati Takalar, Ketua DPRD Takalar dan Pengurus PT. BPR GMP.

Turut hadir dalam RAT tersebut Katua DPRD Takalar, Plh. Sekda Takalar, perwakilan Kapolres Takalar, perwakilan Bagian Hukum Setda Kab. Takalar, perwakilan Bagian Perekonomian Setda Kab. Takalar, Kepala Bagian Prokopim Setda Kab. Takalar, Camat Galesong serta para Pemegang Saham.

Lp ; ADP

Sambutan PJ Bupati Takalar Saat Buka Sosialisasi Cagar Budaya, Lestarikan Budaya Dan Tanamkan Profil Pelajar Pancasila Pada Generasi Bangsa

TAKALAR, GTN.COM — Guna melestarikan budaya pada generasi muda, Pj. Bupati Takalar buka Sosialisasi Cagar Budaya dan Jelajah Situs di Kab. Takalar yang dilaksanakan oleh Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XIX Makassar di Museum Daerah Balla Appaka Sulapa Kab. Takalar, Jum’at 21 Juni 2024.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pihak terutama Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XIX yang telah telah menyelenggarakan kegiatan ini di Kab. Takalar.

“Literasi Digital perlu ditanamkan dan melestarikan budaya pada anak-anak kita, salah satunya adalah profil pelajar pancasila. Dengan menguatkan karakter profil pelajar pancasila dengan project-project, salah satunya adalah digitalisasi budaya” imbuhnya

Kita harus mengaktifkan sekolah-sekolah dan memotivasi anak-anak kita untuk menciptakan konten-konten dan membuat narasi untuk dimasukkan dalam arena plan budaya, karena kalau tidak begitu mereka akan didominasi oleh budaya asing.

Dikatakan pula, simbol budaya dikatakan sebagai identitas dan nilai-nilai kita, namun sebagai fisik tidak ada yang abadi. Untuk itu, salah satu cara melestarikan budaya adalah dengan menyiapkan SDMnya, sarana prasarana dan menyiapkan teknologinya. Fisik boleh hilang tetapi kalau tetap dalam alam fikiran kita maka budaya itu akan bertahan selama-lamanya. Kita tinggal menguatkan daya lestarinya, menumbuhkan agar tetap survive melewati zaman, waktu dan generasi. Maka kita butuh reveransi budaya yang bisa menjaga itu.

“Di takalar kita memiliki banyak cagar budaya yang harus ditumbuhkembangkan bukan hanya dijaga dan dilestarikan. Untuk itu, mari kita tanamkan dalam diri kita serta generasi kita untuk menumbuhkembangkan cagar budaya yang ada di daerah kita sebagai warisan bagi generasi mendatang” Titup Dr. Setiawan.

Sementara itu, Sub Bagian Umum Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XIX Makassar Anriany, SS., M.Si pada kesempatan yang sama menyampaikan bahwa kegiatan cagar budaya dilaksanakan di takalar karena berdasarkan sejarah takalar memiliki peran penting dalam sejarah dan budaya.

“Berdasarkan sejarah, takalar bukan sejarah biasa-biasa saja, banyak kisah dan budaya yang dimiliki takalar, salah satunya adalah tidak mungkin di takalar ada benteng besar yang mendukung benteng somba opu sebagai kerajaan gowa kalau tidak peran yang penting dimasa lalu, tidak mungkin di takalar ada situs ibunda sultan hasanuddin kalau takalar waktu itu tidak menjadi bagian penting dari kerajaan gowa, dan tidak mungkin ada situs tungku pembakaran teripang kalau takalar tidak punya perang penting dalam perdagangan internasional pada masa lalu” Jelasnya.

Dalam sosialisasi tersebut hadir sebagai narasumber Prof. DR. Aminuddin Salleh, SH. MH Guru Besar Hukum Adat Unhas Makassar juga dihadiri para peserta yang terdiri dari guru SMA/SMK se-Kab. Takalar serta tim dari Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XIX Makassar.

Lp ; ADP

7 Pejabat Eselon II Lingkup Pemerintah Kabupaten Takalar Di Lantik PJ Bupati

TAKALAR, GTN.COM — Pj. Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad,.M.Dev,.Plg melantik dan mengambil sumpah/janji jabatan 7 (Tujuh) pejabat eselon II Lingkup Pemerintah Kabupaten Takalar di Ruang Pola Kantor Bupati Takalar, Jum’at 21 Juni 2024.

Pergeseran pejabat ini dilakukan setelah memperoleh izin dari berbagai lembaga negara.

Dr. Setiawan usai melantik dan mengambil sumpah dalam sambutannya mengatakan bahwa mutasi ini merupakan sebuah bentuk peristiwa pemerintahan karena dalam pemerintahan ada kekosongan jabatan sehingga harus dilakukan tindakan pemerintahan untuk mengisi jabatan yang kosong tersebut.

“Saya mengingatkan bahwa pejabat tinggi pratama beda levelnya dari jabatan administrator, tentunya jabatan ini memiliki tanggungjawab yang lebih besar dan memastikan bahwa organisasi itu berkinerja tinggi dan memastikan bahwa roda organisasi berjalan efisien dalam alokasi sumber dayanya, berjalan secara efektif dalam rangka menjawab kebutuhan masyarakat dan organisasi berjalan secara produktif yang menghasilkan sejumlah karya yang bermanfaat untuk masyarakat” Jelas Dr. Setiawan.

Pj. Bupati mengucapkan terima kasih kepada para pejabat atas karya bakti dan pengabdiannya selama ini di posisinya sebelumnya.

“Saya ucapkan terima kasih atas pengabdiannya di jabatan sebelumnya. Dan saya mengharapkan anda semua untuk beradaptasi dengan cepat di posisi baru. Tetap solid dan mengerahkan segala kemampuan secara total untuk program 2024 ini. Ada banyak tantangan yang harus kita selesaikan bersama.

Berikut daftar ke 7 Pejabat yang di Lantik hari ini Jum’at 21 Juni 2024 oleh Pejabat Bupati Takalar DR.Setiawan Aswad.

1. H. Arif Zainal ,Staf Ahli Bidang Politik, Pemerintahan, Hukum dan HAM.
2. Hj Fatmawati ,Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP).
3. Hadriani Hanafie ,Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga
4. Syainal Mannan, Kepala Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian.
5.Jamaluddin Hasan, kepala Sekretariat DPRD.
6. H. Parawansa, Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan.
7.Suhardiyanto, Asisten Bidang Administrasi Umum.

Lp ; ADP

Tidak Ada Lagi Postingan yang Tersedia.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.