Pimred Gerbang Timur News Com Ahmad Kr Sijaya Ucapkan Selamat HUT ke-80 Republik Indonesia

πŒπ€πŠπ€π’π’π€π‘ | 𝐆𝐓𝐍 – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, keluarga besar Gerbang timur news com menyampaikan ucapan selamat sekaligus doa terbaik bagi bangsa Indonesia.

Dengan mengusung tema nasional β€œBersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, Gerbang timur news com menegaskan komitmennya untuk selalu hadir sebagai media yang profesional, aktual, dan terpercaya dalam menyuarakan aspirasi masyarakat serta mendukung pembangunan bangsa.

Pimpinan redaksi Ahmad Kr Sijaya, menyampaikan bahwa usia ke-80 tahun kemerdekaan Indonesia adalah bukti ketangguhan bangsa yang patut disyukuri dan dijadikan motivasi untuk terus maju.

Ahmad Kr Sijaya, menegaskan bahwa semangat kemerdekaan harus menjadi landasan dalam berkarya dan berkontribusi, termasuk melalui dunia media.

β€œKemerdekaan adalah amanah para pahlawan. Kami di Media Gerbang timur news com, akan terus berkomitmen menghadirkan informasi yang membangun, menjaga persatuan, serta mendorong Indonesia menjadi bangsa yang semakin kuat dan berdaulat,” ujarnya.

Momentum HUT RI ke-80 ini menjadi pengingat penting bahwa kemajuan bangsa hanya dapat diraih dengan persatuan, semangat gotong royong, dan kerja keras dari seluruh elemen masyarakat.

Media Gerbang timur news com berharap, semangat perjuangan para pendiri bangsa dapat terus menginspirasi generasi muda untuk membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih cerah, sejahtera, dan berdaulat.

Kasus Prada Lucky, TNI AD Ungkap Ada Perwira Sengaja Izinkan Bawahan Lakukan Kekerasan

π‰π€πŠπ€π‘π“π€ | 𝐆𝐓𝐍 – Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Wahyu Yudhayana membenarkan adanya seorang perwira TNI yang diduga terlibat dalam kasus kematian Prada Lucky Chepril Saputra Namo di Nusa Tenggara Timur.

Perwira tersebut diduga dengan sengaja memberi kesempatan kepada bawahannya untuk melakukan kekerasan terhadap Prada Lucky.

Kepada perwira itu disiapkan Pasal 132 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana Militer.

β€œJadi, ada Pasal 132. Itu artinya militer yang dengan sengaja mengizinkan seorang bawahan atau militer yang lainnya untuk melakukan tindak kekerasan, itu juga akan dikenai sanksi pidana,” kata Wahyu, saat ditemui di Gedung Mabes TNI AD, Jakarta, Senin (11/8/2025).

Namun, Wahyu enggan membeberkan lebih lanjut soal identitas perwira yang diduga terlibat dalam kasus Prada Lucky ini.

Wahyu mengatakan, ketentuan hukum itu menjadi salah satu dari lima pasal yang disiapkan penyidik untuk menjerat para tersangka.

Penerapan pasal tersebut akan ditentukan setelah pemeriksaan lanjutan terhadap para tersangka selesai.

Ia mengatakan, jumlah tersangka dalam kasus ini cukup banyak karena kejadian kekerasan tidak hanya berlangsung satu hari, melainkan dalam beberapa rentang waktu, melibatkan sejumlah personel, termasuk korban.

β€œSehingga harus betul-betul menyeluruh pemeriksaannya, sehingga betul-betul bisa diambil langkah-langkah yang tepat, kepada orang yang tepat, sehingga pertanggungjawaban itu dapat ditegakkan, evaluasi, perbaikan juga dapat dilaksanakan untuk masa yang akan datang,” ucap Wahyu.

Ia meminta waktu kepada masyarakat dan media untuk menuntaskan pemeriksaan, agar peran masing-masing tersangka bisa diungkap dengan tepat.

Setelah proses pemeriksaan selesai, penyidik akan menggelar perkara sebelum melimpahkan berkas ke oditur militer untuk disidangkan di pengadilan militer.

Ia menegaskan, TNI AD berkomitmen menindak tegas setiap bentuk pembinaan yang melanggar kaidah, apalagi sampai menyebabkan kematian prajurit.

β€œPimpinan TNI Angkatan Darat tidak pernah mentolerir setiap bentuk pembinaan yang di luar kaedah-kaedah yang bermanfaat untuk operasional prajurit. Apalagi menyebabkan kerugian personel meninggal dunia,” tutur Wahyu.

Menurut dia, kasus ini akan menjadi bahan evaluasi bagi seluruh satuan operasional TNI AD agar tradisi pembinaan prajurit dilakukan dengan benar dan mendukung keberhasilan tugas.

Sebelumnya diberitakan, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto mengungkapkan sebanyak 20 orang telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penganiayaan yang mengakibatkan Prada Lucky meninggal dunia.

Prada Lucky Chepril Saputra Namo diduga tewas akibat dianiaya seniornya saat bertugas di Batalyon Teritorial Pembangunan 834 Waka Nga Mere, Nagekeo, NTT.

“Sudah 20 orang yang ditetapkan sebagai tersangka dan sudah ditahan,” kata Piek, kepada wartawan di Kupang, Senin (11/8/2025) seperti dilansir dari Antara.

Pernyataan itu ia sampaikan saat berkunjung ke rumah orangtua Prada Lucky di asrama tentara Kuanino, Kota Kupang.

Dari 20 tersangka tersebut, salah satunya adalah seorang perwira yang diduga terlibat langsung dalam penganiayaan hingga menyebabkan kematian Prada Lucky.

Proses pemeriksaan, menurut dia, masih terus berjalan dan melibatkan Detasemen Polisi Militer (Denpom) bersama Kodam IX/Udayana untuk mengungkap kasus ini.

(mhs)

Aksi Unik Polres Gowa, Jalan Kaki Masuk Gang untuk Bagikan Bendera ke Warga

π†πŽπ–π€ | 𝐆𝐓𝐍 – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Polres Gowa menggelar aksi bagi-bagi bendera merah putih secara gratis kepada warga, Jum’at (8/8/2025).

Kapolres Gowa, AKBP Muhammad Aldy Sulaiman, S.I.K., M.Si., memimpin langsung kegiatan tersebut bersama sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Gowa.

Uniknya, mereka berjalan kaki menyusuri lorong-lorong dan gang sempit di sekitar lingkungan kantor Polres Gowa untuk menjangkau rumah-rumah warga.

Bendera merah putih lengkap dengan tiangnya dibagikan langsung kepada masyarakat yang belum memasangnya di depan rumah.

Dok. Kapolres Gowa, AKBP Muhammad Aldy Sulaiman, S.I.K., M.Si., dan Kasat Narkoba Polres Gowa.

Aksi ini disambut antusias oleh warga yang merasa terbantu sekaligus diingatkan akan pentingnya mengibarkan bendera sebagai wujud kecintaan kepada tanah air.

β€œKegiatan ini adalah bentuk ajakan kepada seluruh masyarakat untuk berpartisipasi memeriahkan peringatan HUT RI. Mengibarkan bendera merah putih adalah simbol rasa nasionalisme dan penghormatan kita kepada para pahlawan,” ujar AKBP Muhammad Aldy Sulaiman.

Selain membagikan bendera, jajaran Polres Gowa juga memberikan imbauan kepada warga agar menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan menjelang perayaan kemerdekaan.

Dengan kegiatan ini, diharapkan semangat patriotisme masyarakat semakin tumbuh, serta peringatan HUT RI ke-80 di Kabupaten Gowa berlangsung meriah dan penuh makna.

(mhs/hpg)

Tanamkan Jiwa Nasionalisme, Kapolres Gowa Bagikan Bendera Merah Putih Ke Pengendara di Perbatasan Gowa – Makassar

π†πŽπ–π€ | 𝐆𝐓𝐍 – Menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Kapolres Gowa AKBP Muhammad Aldy Sulaiman, S.I.K., M.Si., memimpin langsung kegiatan pembagian bendera Merah Putih secara gratis di perbatasan Gowa – Makassar, Jalan Sultan Hasanuddin Kecamatan Somba Opu Kabupaten Gowa, Jumat (8/8/2025).

Didampingi Kasat Samapta AKP Cahyadi, S.H., M.H., bersama personel Perintis Presisi Samapta Polres Gowa, Kapolres turun langsung membagikan sekaligus memasangkan bendera di kendaraan warga yang melintas di titik batas kota tersebut.

β€œKami ingin mengajak seluruh masyarakat untuk turut memeriahkan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan pada 17 Agustus nanti. Mengibarkan bendera Merah Putih adalah wujud rasa syukur dan penghormatan kepada para pahlawan,” ujar AKBP Muhammad Aldy Sulaiman.

Dok. Kapolres Gowa AKBP Muhammad Aldy Sulaiman, S.I.K., M.Si., memimpin langsung kegiatan pembagian bendera Merah Putih secara gratis di perbatasan Gowa – Makassar.

Selain membagikan bendera, Kapolres juga menghimbau warga agar menumbuhkan semangat nasionalisme dan kebersamaan di momen kemerdekaan ini. Ia berharap seluruh rumah, kantor, dan kendaraan dapat mengibarkan bendera Merah Putih selama bulan Agustus.

Warga yang melintas menyambut baik kegiatan ini. Banyak di antaranya langsung memasang bendera di kendaraannya dengan bantuan personel Polres Gowa.

Melalui kegiatan ini, Polres Gowa berkomitmen menumbuhkan rasa cinta tanah air sekaligus mengajak masyarakat untuk bersama-sama merayakan HUT RI ke-80 dengan penuh semangat persatuan.

(mhs/hpg)

RPJMD Gowa Ditetapkan, Hati Damai Komitmen Jalankan Visi-Misi Daerah

π†πŽπ–π€, 𝐆𝐓𝐍 β€” Pemerintah Kabupaten Gowa resmi menetapkan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2025-2029 menjadi Peraturan Daerah. Penetapan dilakukan dalam Rapat Paripurna DPRD Gowa yang digelar di Ruang Rapat Paripurna DPRD Gowa, Rabu (6/8/2025).

Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang, menyatakan bahwa dirinya bersama Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin dengan tagline “Hati Damai” berkomitmen untuk mewujudkan visi dan misi daerah sebagaimana tertuang dalam dokumen RPJMD tersebut.

Menurutnya, RPJMD ini disusun berdasarkan visi dan misi kepala daerah terpilih, serta mengacu pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD), Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN), dan aspirasi masyarakat yang diperoleh melalui proses perencanaan partisipatif. Dokumen ini juga merupakan penjabaran konkret atas janji-janji politik selama masa kampanye.

β€œRPJMD ini telah melalui proses panjang dan penuh dinamika. Ini adalah wujud nyata dari komitmen kami untuk mewujudkan pembangunan daerah yang berkelanjutan, inklusif, dan berpihak pada kepentingan masyarakat,” ujarnya.

Husniah menyebut, dokumen tersebut menjadi dasar dalam menyusun kebijakan dan program prioritas demi mendorong kemajuan Kabupaten Gowa dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

β€œDengan ditetapkannya RPJMD ini, maka menjadi tanggung jawab kita bersama untuk mengawal pelaksanaannya secara konsisten, terukur, dan akuntabel. Seluruh Perangkat Daerah dapat menjadikannya sebagai pedoman dalam menyusun Renstra Perangkat Daerah yang memuat program dan kegiatan yang berdampak langsung terhadap kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran DPRD Kabupaten Gowa atas sinergi dalam penyusunan dan pembahasan Ranperda RPJMD hingga resmi menjadi Perda.

β€œIni adalah wujud nyata komitmen bersama antara eksekutif dan legislatif dalam membangun daerah secara berkelanjutan. Kami sangat mengapresiasi dukungan yang diberikan hingga RPJMD ini dapat ditetapkan,” katanya.

Juru Bicara Pansus DPRD RPJMD Gowa, Asrul Makkaraus Sujiman, mengungkapkan bahwa pembahasan Ranperda ini telah berlangsung sejak 18 Juli hingga 5 Agustus 2025. Ia menjelaskan bahwa RPJMD berfungsi sebagai pedoman pelaksanaan program daerah, yang mencakup visi-misi kepala daerah, arah kebijakan keuangan daerah, strategi pembangunan, program perangkat daerah, serta indikator dan target kinerja yang diselaraskan dengan dokumen perencanaan tingkat provinsi dan nasional.

β€œRPJMD ini bukan hanya penjabar dari visi dan misi kepala daerah, tapi juga selaras dengan dokumen nasional dan provinsi. Dokumen ini dirancang untuk menjawab isu strategis seperti pembangunan manusia, pengentasan kemiskinan ekstrem, pengangguran, tata kelola pemerintahan, dan pertumbuhan ekonomi,” jelasnya.

Asrul menambahkan, penetapan RPJMD melalui rapat paripurna ini menjadi momentum penting dalam memastikan pelaksanaan pembangunan daerah yang lebih efektif dan efisien.

β€œKami mengapresiasi kerja keras dan dedikasi yang ditunjukkan oleh pansus maupun tim penyusun RPJMD. Kami harap dokumen ini memberikan manfaat besar bagi masyarakat Kabupaten Gowa,” tutupnya.

Rapat Paripurna tersebut turut dihadiri oleh Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin, Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa Andy Azis, jajaran Forkopimda, para pimpinan SKPD, serta camat se-Kabupaten Gowa.

(mhs)

Kapolri Mutasi Komjen Pol Fadil Imran dari Kabaharkam jadi Astamaops Polri

π‰π€πŠπ€π‘π“π€ | 𝐆𝐓𝐍 – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menggeser posisi Kabaharkam Komisaris Jenderal (Komjen) Fadil Imran menjadi Asisten Utama Operasi (Astamaops) Kapolri.

Keputusan Kapolri itu tercantum surat telegram Nomor:ST/1764/VIII/KEP./2025, per tanggal 5 Agustus 2025. Surat tersebut juga telah diteken oleh As SDM Polri, Irjen Anwar.

Dalam mutasi itu, posisi yang ditinggalkan Fadil Imran, kini dijabat oleh Irjen Karyoto selaku Kapolda Metro Jaya. Sementara itu, kursi jabatan Kapolda Metro Jaya dijabat oleh Wakabareskrim Irjen Asep Edi Suheri.

“Astamaops Polri, Komjen Fadil Imran, Kabaharkam Irjen Karyoto,” ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho saat dihubungi, Selasa (5/8/2025).

Sandi menyampaikan, total ada delapan pejabat utama (PJU) Mabes Polri dalam mutasi kali ini. Perinciannya, Wakapolri, Kabareskrim, Irwasum, Kabaintelkam; Astamaops; Kabarhakam; Kadivhubinter Polri; hingga Kapusjarah Polri juga turut diganti.

Adapun, Sandi menyatakan bahwa mutasi ini dalam rangka penyegaran dan peningkatan kinerja di lingkungan Polri.

“Mutasi jabatan merupakan proses alamiah dalam organisasi sebagai bentuk penyegaran, pengembangan karier, serta pemenuhan kebutuhan organisasi,” pungkas Sandi.

Dalam catatan Bisnis, Fadil Imran juga menjabat sebagai Komisaris di BUMN Holding Industri Pertambangan, MIND ID. Penunjukan Fadil itu diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada Selasa (10/6/2025).

(mhs)

 

Bripda Gusti Rifa Raih Juara 1 di Kejurprov Atletik Kaltim 2025

BPN | GTN – Kabar membanggakan kembali datang dari jajaran Polwan Polda Kaltim. Dalam ajang Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Atletik Kaltim Tahun 2025 di Kutai Kartanegara yang dilaksanakan pada tanggal 1-6 Agustus 2025.

Salah satu personel terbaik Polda Kaltim berhasil menorehkan prestasi gemilang adalah Bripda Gusti Rifa, personel dari Direktorat Samapta Polda Kaltim, yang berhasil mengukir prestasi membanggakan dengan meraih Juara 1 lari 400 Meter.

Kemenangan ini tidak hanya mencerminkan semangat juang yang tinggi, tetapi juga menunjukkan kualitas fisik dan mental tangguh yang dimiliki oleh Polwan Polda Kaltim.

Atas pencapaian tersebut, Polda Kalimantan Timur menyampaikan apresiasi dan kebanggaan kepada Bripda Gusti Rifa.

Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa personel Polri tidak hanya andal dalam menjalankan tugas-tugas Kepolisian, tetapi juga mampu bersaing dan berprestasi di bidang olahraga tingkat daerah maupun nasional.

Dukungan institusi terhadap pengembangan potensi anggota terus menjadi komitmen Polda Kaltim, guna menciptakan sumber daya manusia Polri yang unggul dan inspiratif.

Keberhasilan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh personel untuk terus mengasah kemampuan, serta menumbuhkan semangat berprestasi dalam berbagai bidang.

(asj/hpk)

Gelar Aksi “Merah Putih untuk Negeri”, Sat Brimob Polda Kaltim Bagikan 3.000 Bendera

BPN | GTN – Dalam rangka menyambut HUT ke-80 Kemerdekaan RI, Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur mengadakan kegiatan penuh makna dengan membagikan 3.000 bendera Merah Putih kepada masyarakat di empat wilayah utama, yakni Balikpapan, Samarinda, Paser, dan Berau. Aksi ini bertujuan memperkuat rasa cinta tanah air dan persatuan bangsa di tengah masyarakat.

Kegiatan dilaksanakan di sejumlah titik keramaian, di mana personel Brimob dengan penuh semangat menyerahkan bendera kepada pengendara yang melintas. Antusiasme warga terlihat jelas, banyak yang dengan sukacita menerima bendera sambil mengucapkan terima kasih. Momen ini tidak hanya menjadi ajang pembagian simbol negara, tetapi juga mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat.

Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Andy Rifai, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa aksi ini merupakan bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan.

“Bendera Merah Putih adalah lambang persatuan dan harga diri bangsa. Dengan mengibarkannya, kita menghargai setiap tetes darah yang dikorbankan para pejuang demi kemerdekaan,” tegasnya.

Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat memicu semangat nasionalisme dan mendorong masyarakat untuk turut menjaga keutuhan NKRI.

“Setiap bendera yang kami bagikan adalah pengingat bahwa kemerdekaan harus diisi dengan karya nyata untuk memajukan Indonesia,” ujarnya.

Dok. Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur mengadakan kegiatan penuh makna dengan membagikan bendera Merah Putih ke pengguna jalan.

Aksi ini menjadi bukti komitmen Sat Brimob Polda Kaltim dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan melalui langkah nyata. Dengan berkibarnya ribuan bendera di berbagai lokasi, diharapkan semangat kemerdekaan terus menyala dalam hati masyarakat.

Sat Brimob tidak hanya berperan sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai penggerak semangat patriotik yang selalu siap mendukung persatuan dan kesatuan bangsa.

(asj/hpk)

Tanamkan Jiwa Nasionalisme, Sat Brimob Polda Sulsel Bagikan Bendera Merah Putih Ke Pengendara

πŒπ€πŠπ€π’π’π€π‘ | 𝐆𝐓𝐍 – Bangsa Indonesia akan merayakan Hari Kemerdekaan, yang diperingati pada tanggal 17 Agustus setiap tahunnya.

Tahun ini, Bangsa Indonesia akan merayakan Hari Kemerdekaan ke-80. Adapun tema yang diangkat tahun ini, β€œBersatu Berdaulat Rakyat Sejahtera Indonesia Maju”.

Menyemarakkan bulan Merdeka, Sat Brimob Polda SulselΒ mengajak seluruh masyarakat untuk memeriahkan bulan bersejarah bangsa Indonesia dengan mengibarkan bendera Merah Putih.

Tidak hanya itu, personel Sat Brimob Polda Sulsel juga membagikan bendera merah putih ukuran kecil kepada pengguna jalan yang melintas di depan Mako.

Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Pol Muhammad Ridwan, S.IK, M.H mengimbau dan mengajak masyarakat untuk menyemarakkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Ayo, semarakkan Hari Kemerdekaan dengan mengibarkan Bendera Merah Putih serentak mulai 1 Agustus hingga 31 Agustus 2025,” seru Dansat Brimob Polda Sulsel, Senin (4 Agustus 2025).

Dansat Polda Sulsel melanjutkan, ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk menyemarakkan bulan merdeka ini.

β€œHari ini, personel Sat Brimob Polda SulselΒ membagikan dan memasangkan bendera merah putih ukuran kecil kepada pengguna jalan yang melintas di depan Mako,” tutur Kombes Ridwan.

Lanjut kata Kombes Pol Muhammad Ridwan seluruh jajaran Sat Brimob Polda Sulsel juga melaksanakan kegiatan bagi-bagi bendera ini.

β€œIni sebagai salah satu upaya menanamkan jiwa nasionalisme dan patriotisme kepada personel Sat Brimob Polda Sulsel dan masyarakat dalam mengisi kemerdekaan,” tambahnya.

Sementara itu, Kabag Ops Sat Brimob Polda Sulsel, AKBP Nur Ichsan, S.Sos., M.Si menambahkan, seruan Dansat Brimob Polda Sulsel untuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan ini merupakan salah satu bentuk upaya mengingat jasa-jasa para pahlawan dan rasa cinta tanah air.

“Mari bersama-sama kita semarakkan Hari Kemerdekaan dengan kegiatan yang positif dalam mengisi Kemerdekaan,” tutur mantan Danyon C Pelopor Sat Brimob Polda Sulsel.(*)

Sambut HUT ke-80 RI, Satlantas Polres Gowa Bagikan Bendera Merah Putih dan Bunga kepada Pengendara

π†πŽπ–π€ | 𝐆𝐓𝐍 – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gowa menggelar aksi simpatik dengan membagikan bendera merah putih dan bunga kepada para pengendara dan pengemudi yang melintas di Jalan Hoscokroaminoto, tepatnya di depan Bank BPD, Kelurahan Sungguminasa, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, pada Selasa (5/8/2025).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Gowa, AKP Muhammad Muaz, S.Sos., bersama sejumlah personel Satlantas.

Dok. Kasat Lantas Polres Gowa, AKP Muhammad Muaz, S.Sos.

Aksi ini merupakan bentuk partisipasi kepolisian dalam memeriahkan peringatan Kemerdekaan RI serta menumbuhkan semangat nasionalisme di kalangan masyarakat.

β€œDengan membagikan bendera merah putih dan bunga, kami ingin mengajak masyarakat untuk turut merasakan semangat kemerdekaan dan semakin mencintai Tanah Air,” ujar AKP Muhammad Muaz di sela kegiatan.

Bendera kecil merah putih dan bunga diserahkan langsung kepada pengendara roda dua dan roda empat yang melintas. Selain itu, petugas juga menyampaikan imbauan agar masyarakat tetap tertib berlalu lintas dan mematuhi peraturan demi keselamatan bersama.

Dok. Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gowa menggelar aksi simpatik dengan membagikan bendera merah putih dan bunga kepada para pengendara, Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Aksi simpatik ini disambut antusias oleh masyarakat, yang tampak senang dan memberikan apresiasi kepada jajaran Satlantas Polres Gowa atas kepedulian dan semangat kebangsaan yang ditunjukkan.

Melalui kegiatan ini, Polres Gowa berharap dapat meningkatkan kedekatan antara polisi dan masyarakat, sekaligus menjadi pengingat bahwa kemerdekaan adalah hasil perjuangan yang harus terus dihargai dan dijaga oleh seluruh elemen bangsa.

(mhs/hpg)

Tidak Ada Lagi Postingan yang Tersedia.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.