Disperindag Jeneponto Pantau Harga Sembako Di Pasar Tradisional Allu

Daerah, Nasional449 Dilihat

GTN I Jeneponto – Kadis Perindag Jeneponto Manrancai Sally melakukan kegiatan pemantauan harga bahan pokok di pasar tradisional allu Kel Pallengu kec Bangkala kab Jeneponto didampingi oleh UPT Disperindag Jeneponto Ramli Ruba serta anggotanya, Jumat 12 /01/2024 siang.

Dalam kegiatan ini untuk memastikan stabilitas harga bahan pokok bagi masyarakat kec Bangkala kab Jeneponto.

Hal ini Kadis Perindag Jeneponto Manrancai Sally berdialog langsung dengan pedagang serta kunsumen terkait dengan harga bahan pokok.

Manrancai Sally menekankan bahwa pentingnya menjaga stabilitas harga bahan pokok agar masyarakat dapat memenuhi kebutuhan sehari hari dengan harga yang terjangkau, harapnya.

Dalam kesempatan ini Manrancai Sally juga melakukan silaturahmi dengan pedagang sambil menyampaikan kepada pedagang bahwa , lapak yang di depan ini akan di tata kembali dengan model dan bentuk yang sama, ucapnya.

Selain itu , kita harus kerja sama antara pedagang dengan kepala pasar untuk merenovasi kembali , kami mengajak semua masyarakat untuk menjaga bersama pasar kita ini agar aman dan nyaman dipakai, harapnya.

Lp : Haji syekh Husain